NU PONOROGO

Official Website PCNU Ponorogo

JMQH Ponorogo Rayakan Harlah ke-3 dengan Khotmil Quran dan Lantunan Sholawat Merdu

Penyerahan secara simbolis Potongan Tumpeng Harlah JMQH KE-3

NU Online Ponorogo – Jam’iyyah Mudarasil Qur’an lil Hafidzah (JMQH) Kabupaten Ponorogo menggelar perayaan Hari Lahir (Harlah) ke-3 pada hari Sabtu Legi, (8/2) di pendopo agung kabupaten Ponorogo. Acara yang berlangsung meriah ini diisi dengan berbagai kegiatan, antara lain Khotmil Quran, pembacaan sholawat, potong tumpeng serta sambutan dari tokoh-tokoh penting.

Rangkaian acara dimulai dengan pembacaan Tartilan Juz 1 dan 29 oleh petugas yang ditunjuk, kemudian dilanjutkan oleh Ibu Nyai Hj. Lailatul Badriyah bersambung dengan Ibu Nyai Hj. Nur Hanna Zamzami memimpin Khotmil Quran Juz 30 sekaligus membacakan do’a.

Setelah istirahat sejenak, acara dilanjutkan dengan pembukaan oleh Ibu Nyai Umi Kulsum, yang kemudian diikuti dengan penampilan paduan suara oleh Ibu Nyai Hj. Estri Mardiyana. KH. Sholehan Al-Hafidz kemudian memimpin pembacaan do’a.

Ketua JMQH Kabupaten Ponorogo, Ibu Nyai Hj. Sayyidah Faizatul Fitriyati, menyampaikan sambutan sekaligus prakata panitia.

“Alhamdulillah kita syukur atas terselenggaranya acara ini dan berharap JMQH dapat terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hafidzoh di Kabupaten Ponorogo dan pada momen Harlah JMQH Kab Ponorogo yang ke III dihadiri sebanyak kurang lebih 300 peserta dari berbagai kota di wilayah jawa timur”. ujar beliau.

Salah satu momen penting adalah pengarahan dari Ketua JMQH Wilayah Jawa Timur, Dra. Hj. Umi Hasunah Zuem, M.Th.I.

“saya memberikan (Filosofi singkatan) BHS untuk sangu (bekal) pulang. ada Huruf B, pertama memiliki arti saling-bantu membantu, kedua, saling berkomunikasi, ketiga, belajar bersama. kemudian Huruf H, pertama memiliki arti Hormat menghormati, kedua Humble atau Grapyak (Loyal), dan ketiga Happy (bahagia).terakhir Huruf S, pertama berarti, Saling Sayang-menyayangi, kedua harus Sabar dan terakhir harus Sapa-menyapa (Saling Mengenal). inilah Sangu saya untuk mensyiarkan Al-Qur’an di Bumi Reog Ponorogo” tegas Hj Umi Hasunah.

Foto Bersama jajaran Pengurus JMQH Ponorogo, JMQH Wilayah Jawa Timur dan Segenap Tamu Undangan

Bupati Ponorogo juga turut hadir dan memberikan harapan atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“kami ucapkan apresiasi atas kegiatan yang diselenggarakan oleh JMQH dan berharap dapat terus bersinergi dalam upaya memajukan daerah.” ucap kang giri (red-sapaan hangat) saat menyampaikan sambutannya

Acara semakin meriah dengan lantunan sholawat yang dipimpin oleh Ibu Nyai Hannah Zamzami dari Kediri. Seluruh hadirin tampak khusyuk mengikuti lantunan sholawat yang begitu merdu.
Sebagai penutup acara, dilakukan foto bersama seluruh peserta dan tamu undangan.

Ketua Panitia, Ibu Khoirul Umatin, menyampaikan bahwa acara ini merupakan momentum penting bagi JMQH Ponorogo untuk mempererat silaturahmi antar anggota dan meningkatkan kualitas hafidzoh di Kabupaten Ponorogo.

“Kami berharap acara ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi seluruh elemen yang tergabung pada JMQH Ponorogo,” ujarnya.

Foto Peserta dari Seluruh Anggota JMQH Se-Ponorogo dan Sekitarnya

Sebagai informasi,Perayaan Harlah ke-3 JMQH Ponorogo ini berlangsung sukses dan dihadiri oleh ratusan anggota, tokoh agama, serta tokoh masyarakat. Acara ini menjadi momentum penting bagi JMQH untuk terus berkiprah dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan Al-Qur’an di Kabupaten Ponorogo.

Reporter : Minul Anggraeni

Editor : Abraham Anta Permana

Informasi terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1446 H