NU PONOROGO

Official Website PCNU Ponorogo

CBP dan KPP Satukan Tekad Tangani Kebencanaan

Tinjau lokasi rumah warga yang kehilangan tempat tinggalnya akibat kebakaran rumah di desa Wagir Kidul- Pulung
Tinjau lokasi rumah warga yang kehilangan tempat tinggalnya akibat kebakaran rumah di desa Wagir Kidul- Pulung

NU Online Ponorogo – PC IPNU Ponorogo melalui Corp Brigade Pembangunan (CBP) semakin menunjukkan kepeduliannya terhadap kebencanaan. PC IPPNU Ponorogo melalui Corp Pembangunan Putri (KPP) melakukan hal serupa. Untuk diketahui, CBP/KPP merupakan lembaga semi otonom IPNU/IPPNU yang bergerak dalam bidang kepanduan. Salah satu divisi lembaga ini adalah divisi kemanusian dan lingkungan hidup.

“Menolong dan membantu korban yang sedang terkena musibah bencana merupakan salah satu tugas divisi ini,” ungkap Rifa’i komandan DKC CBP Ponorogo kepada NU online Ponorogo.
Rifa’i menambahkan, tolong menolong merupakan salah satu butir dari isi gerakan pembentukan umat terbaik.

“Sifat ini (pembentukan umat terbaik, Red) harus ditanamkan pada kader dan generasi penerus NU mulai sejak usia pelajar,” tandasnya.

CBPKPP bersama LPBI NU saat turunkan bantuan kemanusiaan untuk korban musibah kebakaran rumah warga desa Wagir Kidul Kec.Pulung Ponorogo
CBPKPP bersama LPBI NU saat turunkan bantuan kemanusiaan untuk korban musibah kebakaran rumah warga desa Wagir Kidul Kec.Pulung Ponorogo

Salah satu bentuk kepedulian CBP/KPP terhadap kebencaan ditunjukkan dengan penyaluran bantuan untuk kurban musibah. Senin (10/5) kemarin, CBP/KPP Ponorogo bersinergi dengan LPBI NU Ponorogo menyalurkan bantuan kepada warga Desa Wagir Kidul Pulung Ponorogo yang baru saja tekena musibah kebakaran rumah.

“Walaupun bantuan ini tidak seberapa namun kami semua berharap semoga bisa meringankan beban dan membantu korban yang telah kehilangan tempat tinggalnya” ucap Riski Fauzi dari Divisi Administrasi DKC CBP Ponorogo.

Sementara Siti Risalatul M komandan DKC KPP Ponorogo berharap banom dan lembaga NU terkait bisa melakukan kegiatan sosial kemanusian secara bersama-sama.

“Hari ini kita (CBP/KPP, Red) dan LPBI NU menyalurkan bantuan secara bersama, mungkin nanti, jika ada kejadian seperti ini lagi kita bisa melakukan bersama dengan RS Muslimat atau NU Care-Lazisnu,” terang Siti.

Reporter: Adika

Editor : Budi

Informasi terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *