NU PONOROGO

Official Website PCNU Ponorogo

Barkot Bagi Maksi Isoman per Kelurahan

Barkot bagi maksi di Kelurahan Brotonegaran, Jumat (6/8)
Barkot bagi maksi di Kelurahan Brotonegaran, Jumat (6/8)

NU Online Ponorogo – Aksi kepedulian sosial di tengah tekanan Pandemi Covid-19 terus menggelinding bak bola salju. Kali ini giliran Banser Satkoryon Kecamatan Ponorogo atau yang biasa disebut Banser Kota (Barkot). Bersama dengan sejumlah komponen masyarakat lainnya, Barkot melaunching aksi sosial yang dilabeli Makan Siang Warga Isoman.

“Aksi bagi maksi (makan siang, Red) kita lakukan mulai hari ini. Sengaja kita pilih hari Jum’at, dengan harapan bisa membawa berkah ke depannya,” kata Muhibbudin, Kasatkoryon Barkot, Jum’at (6/8).

Muhib mengatakan, bentuk kepedulian sosial kepada warga yang sedang isoman itu sengaja diwujudkan dalam bentuk pemberian makanan siap saji. Pasalnya, selama ini sudah banyak yang memberikan bantuan dalam bentuk bahan sembako. “Kalau bisa langsung dimakan, kan tidak ribet? Makanya kita upayakan makanan sudah sampai di rumah warga isoman pas jam makan siang,” terangnya.

Lebih jauh dikatakan Muhib, untuk aksi sosial kali ini Barkot tidak bergerak sendirian. Melainkan bersinergi dengan PAC GP Ansor Kecamatan Ponorogo, PAC IPNU/IPPNU Kecamatan Ponorogo, juga menggandeng perkumpulan pedagang Kuliner Ponorogo Tangguh (Tanggap dan Teguh) serta didukung sepenuhnya oleh NU Online Ponorogo.

Hal ini dibenarkan Joko Dwi Wahyono, salah seorang pegiat Kuliner Ponorogo Tangguh. Berawal dari obrolan ringan, akhirnya disepakati untuk membuat aksi sosial ini. Gayung bersambut ketika hasil obrolan ini dikomunikasikan dengan anggota Kuliner Ponorogo Tangguh. Banyak yang merespon dan bersedia menjadi donatur. “Ya sudah, akhirnya kita buatkan jadwal harian,” tegas Joko, pemilik usaha Sego Bakar Jhon Kombi.

Sesuai jadwal, lanjutnya, ada 6 donatur yang menyatakan siap untuk aksi hari pertama. Mereka adalah HR Group, Dapur Nayara Gandu Kepuh, Wijsoen Coffee, Warung Sego Tahu Gareng, Optik Omega Jaya, serta Sego Bakar Jhon Kombi. “Untuk besok, insya Allah donaturnya beda lagi. Pokoknya tiap hari beda. Ada yang seminggu sekali, ada yang dua kali. Tergantung kesediaan dan kesiapan para donaturnya,” terang Joko yang kerap disapa Om Jhon.

Koordinator Lapangan hari ini, Fauzi, melaporkan bahwa aksi bagi maksi gratis dimulai dari Kelurahan Brotonegaran. Ada 10 titik yang dituju. Mereka tinggal di Jalan Gareng (3 orang), Jalan Imam Bonjol (13 orang), Jalan Werkudoro (3 orang), Jalan Petruk (3 orang) dan Jalan Noroyono (3 orang). Juga di Jalan Anilo (4 orang), Jalan Anoman (5 orang), serta Jalan Abimanyu (4 orang).

“Kita turunkan tiga belas relawan. Mereka kita tugasi untuk mengambil paket dari donatur dan langsung mendistribusikannya. Selain dari Ansor dan Banser, juga ada kader dari IPNU dan IPPNU,” terang Fauzi.

 

Reporter / Editor : Lege

Informasi terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *