
.
NU Online Ponorogo – Aset Pengurus Cabang (PC) Muslimat NU Ponorogo kembali bertambah. Kali ini tanah seluas 1.212 M2 milik Hj.Hardiana, SH, binti H.Mughni telah diwakafkan kepada PC Muslimat NU Ponorogo. Bertempat di rumah kediaman Hj.Hardiana Jl.Batoro Katong telah dilakukan upacara serah terima tanah wakaf tersebut.
Meski wakaf tanah itu sendiri telah diberikan sejak 23 Pebruari 2021, namun, baru secara resmi diserahterimakan kepada PC Muslimat NU Ponorogo Selasa (28/9).

Dihadapan ketua KUA kecamatan Ponorogo, Samuri juga disaksikan jajaran Pengurus Cabang Muslimat NU Ponorogo.
Menariknya, saat dilakukan upacara resmi serah terima tanah wakaf, si empunya tanah seluas 1.212 M2 justru tidak ada di tempat.
” Karena Ibu Hj. Hardiana, SH sedang sakit, maka serah terima wakaf diwakilkan kakaknya Bp.H.Imam Hanafi,” ungkap Hj. Tufi Laili, Ketua PC Muslimat NU Ponorogo.

Ditambahkan Hj.Tufi Laili, rencananya tanah wakaf tersebut akan dibangun kantor dan Klinik Muslimat NU.
“Sekarang mulai dilakukan pembersihan tempat. Mudah-mudahan segera cepat terwujud Kantor &Klinik Muslimat NU Cabang Ponorogo,” tegasnya.
Selain itu, PC Muslimat NU Ponorogo juga sedang membangun Pondok Lansia yang hampir selesai 90% di Jl. Raya Solo.
“Mudah-mudahan dua minggu lagi selesai,” jelasnya.
Reporter/Editor: Budi