
NU Online Ponorogo – Keluarga Besar Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Jambon menggelar acara Sosialisasi Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga (PD-PKPNU) 2025 dan buka bersama (buber) pada Selasa, (25/03/2024) yang bertepatan dengan 25 Ramadhan 1446 H. Acara ini berlangsung di Kantor Terpadu MWCNU Jambon, Jl. Raya Sumoroto-Ngumpul (Depan KUD Desa Karanglo Kidul), Kecamatan Jambon.
Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan syiar bulan Ramadhan sekaligus menjadi penutup dari rangkaian Safari Ramadhan Keluarga Besar MWCNU Jambon. Selain itu, kegiatan ini bertujuan memperkuat ukhuwah Islamiyah dan ukhuwah Basyariah di kalangan warga Nahdliyin di wilayah Jambon.
Acara ini dihadiri oleh jajaran pengurus MWCNU Jambon, termasuk Mustasyar, Suriyah, Tanfidziyah, serta lembaga-lembaga di bawah naungan MWCNU seperti Pengurus ranting NU, Lembaga Dakwah, Lazisnu NU Care, dan seluruh Badan Otonom (Banom) di tingkat Pengurus Anak Cabang (PAC) Jambon. Banom yang hadir meliputi Muslimat, Fatayat, Ansor-Banser, IPNU-IPPNU, dan ISNU. Hadir pula tamu undangan dari unsur Forkopimka Jambon, di antaranya Kepala KUA Kecamatan Jambon, Drs. Abd. Aziz, serta Kasi Kesmas Kecamatan Jambon, Bapak Eko Sugeng Waluyo, S.H., M.M.
Rangkaian acara berlangsung penuh kekeluargaan dan kebersamaan. Setelah acara seremonial, kegiatan dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan diakhiri dengan sholat Maghrib berjamaah.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia kegiatan, Moh. Aqhson Budairi, S.Th.I., menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh tamu undangan atas kehadiran mereka dan memohon maaf jika terdapat kekurangan dalam penyelenggaraan acara. “Kami sangat menghargai kehadiran semua pihak yang telah meluangkan waktu di tengah kesibukan Ramadan ini. Semoga acara ini menjadi momentum untuk memperkuat ukhuwah dan kebersamaan di lingkungan MWCNU Jambon,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Fatayat PAC Jambon, Siti Ngaisah, S.Pd., dalam kesan dan pesannya mengapresiasi kerja keras panitia dalam menyukseskan acara ini. “Kebersamaan kita hari ini adalah wujud dari ukhuwah yang kuat dan erat. Kita dapat merasakan kebahagiaan dalam berbagi makanan, cerita, dan doa. Mari jadikan kebersamaan ini sebagai sarana memperkuat ukhuwah, memperbanyak amal shaleh, dan memperdalam iman kita kepada Allah SWT,” tuturnya.
Dengan berlangsungnya acara ini, diharapkan semangat kebersamaan dan persatuan di antara Keluarga Besar MWCNU Jambon semakin kuat, serta syiar Islam di bulan suci Ramadan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi umat.
Kontributor: Ahmad Baihaqi/Sekretaris MWCNU Jambon