NU PONOROGO

Official Website PCNU Ponorogo

Semaan Alquran Jadi Idola di Masa Pandemi

NU online Ponorogo -Akibat pandemi covid-19 aktifitas keagamaan warga nahdliyin terhenti sejak dua bulan pertama tahun 2020. Memasuki bulan Oktober 2020, begitu pemerintah mengumumkan pemberlakuan masa adaptasi baru (new normal), para pengurus elemen NU memulai kembali kegiatan rutinnya.

MDS Rijalul Ansor PAC GP Ansor Jetis dirangkai semaan Alquran rutin MWC NU Jetis
MDS Rijalul Ansor PAC GP Ansor Jetis dirangkai semaan Alquran rutin MWC NU Jetis

Kegiatan NU struktural secara massal kebanyakan berlangsung secara virtual, seperti yang terpadi pada peringatan hari santri. Platform zoom menjadi pilihan banom dan lembaga NU untuk melangsungkan kegiatan dalam rangka peringatan hari santri.

Berbeda dengan kegiatan di lingkungan warga NU yang bersifat kultural, seperti tahlilan dan selamatan, kebanyakan digelar dengan pembatasan jumlah undangan yang ketat.

Dari laporan yang diterima NU online Ponorogo, dalam dua minggu terakhir bulan Nopember kegiatan semaan Alquran, baik yang berbasis struktural maupun kultural juga mulai digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Pimpinan Cabang Jam’iyatul Qurra’ wal Huffadz (PC JQH) Ponorogo melaporkan, 10 (sepuluh) orang huffadznya dipercaya untuk mengisi acara semaan Alqur’an yang digelar Polres Ponorogo, Kamis (19/11). Semaan Alquran dipusatkan di masjid Uswatun Hasanah Polres Ponorogo ini juga dapat diikuti oleh khlalayak secara virtual.

“Ini (semaan Alquran, Red) merupakan wasilah doa kepada Allah agar pengamanan Pilkada serentak tahun 2020 dapat terlaksana dengan aman,” terang Khoirul Anwar Ketua PC JQH Ponorogo.

Dihubungi NU online Ponorogo, Kompol H. Bahrun Nasihin, M.Ag Kabag Sumda Polres Ponorogo membenarkan, pihaknya menggelar semaan Alquran karena mengharap barokah untuk keamanan Pilkada 2020.

Kyai Agus Riadi Al-Hafidz pengasuh Amba Rawa Ponpes Tahfidz Alquran Raudlatul Quran Grogol, Sawoo saat memimpin doa khatmil quran
Kyai Agus Riadi Al-Hafidz pengasuh Amba Rawa Ponpes Tahfidz Alquran Raudlatul Quran Grogol, Sawoo saat memimpin doa khatmil quran

“Dengan barakah semaan Al-Qur’an dan do’a para ulama seluruh aparat kepolisian berharap Pilkada serentak di 19 kabupatan/kota se-Jawa Timur dan 270 pilkada se-Indonesia dapat terlaksana sukses aman dan damai,” ungkap Kompol Bahrun yang saat ini tercatat sebagai pengurus Lembaga Dakwah PCNU Ponorogo ini.

Sehari sebelum semaan Alquran di Polres Ponorogo, Ponpes Tahfidzul Quran Raudlatul Quran yang berada di Grogol, Sawoo juga memulai kegiatan semaan Alquran. Pesantren yang baru menerima santri Januari tahun depan ini mewadahi semaan Alquran bersama masyarakat sekitarnya. Wadah semaan Alquran di pesantren ini bernama AMBA RAWA, kependekan dari
Amalan Barjanji, Ratib, Manakib, Wirid Al-Khautsar.

Sementara itu, di internal NU komunitas penghafal Alquran di Ponorogo selain JQH juga ada IHM atau Ikatan Hafidzah Muslimat yang dibina PC Muslimat NU. Lembaga semi otonom ini menjalankan semaan Alquran setiap tiga bulan sekali. Gelaran semaan IHM digelar sekaligus sebagai bentuk anjangsana PC Muslimat NU di setiap PAC. Sebagaimana pernah diberitakan NU online, setelah masa new normal IHM memulai anjangsana semaan Alquran di PAC Sawoo yang dipusatkan di Grogol,Sawoo, medio September lalu.

Yang terbaru, MWC NU Jetis untuk yang kedua kalinya setelah masa new normal menyelenggarakan semaan Alquran yang dirangkai acara MDS Rijalul Ansor Jetis, Jumat-Sabtu (20-21/11). Kedua kegiatan berlangsung di musholla Al-Manar Karanggebang, Jetis.

“Alhamdulillah, kita (MWC NU Jetis, Red) dapat kembali melakukan semaan Alquran. Semoga dapat menjadi wasilah doa agar pandemi segera berhenti,” kata H.Supriyanto ketua MWC NU Jetis kepada NU online Ponorogo.

Jajaran Polres bersama Forpimda Ponorogo tengah khusuk menyimak lantuan Alquran para huffadz PC JQH Ponorogo di masjid Uswatun Hasanah (19-11)
Jajaran Polres bersama Forpimda Ponorogo tengah khusuk menyimak lantuan Alquran para huffadz PC JQH Ponorogo di masjid Uswatun Hasanah (19-11)

Tidak berhenti di ditu, rupanya para penghafal Alquran dari kalangan NU juga giat menginiasi wasilah doa lewat bacaan kalam Ilahi. Di antaranya, upaya Estri Mardiana anggota IHM Ponorogo bersama suaminya menginisiasi setoran tadarrus Alquran di kelompok jamaah haji binaan KBIH Alharomain Ponpes Darul Huda Mayak, Ponorogo.

“Setiap anggota dibebani mengkhatamkan 1 juz,” ujar Mardiana sesaat setelah ikut pertemuan rutin jamaah haji tahun 2019 binaan KBIH Alharomain di Paringan, Jenangan (22/11).

Khoirul Anwar ketua PC JQH Ponorogo mengaku senang dengan kembalinya aktivitas semaan Alquran di Ponorogo.

“Alhamdulillah, semua menjadikan Alquran sebagai pilihan memanjaatkan pertolongan kepaada Allah. Semuanya akan kembali kepada Alquran sebagai panutan,” pungkas Anwar. (dam)

Reporter : Idam
Editor : Budi

Informasi terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1446 H