NU Online Ponorogo – Babadan, (26/12) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Babadan sukses menggelar peringatan Haul Komandan Banser pertama, MZ Kajubi, di Aula Kantor Terpadu MWC NU Babadan. Acara ini dihadiri oleh MWC NU Babadan, Ketua PC GP Ansor Ponorogo, serta seluruh badan otonom Nahdlatul Ulama (NU) di wilayah Babadan.
Peringatan ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang sosok MZ Kajubi, tetapi juga bertujuan memantik keistiqamahan para kader dalam berjuang di bawah panji NU, khususnya melalui Gerakan Pemuda Ansor.
Acara dimulai dengan pembacaan istighotsah dan doa untuk mendiang Pimpinan Pusat MDS Rijalul Ansor, Almarhum KH. R. Mahfudz Hamid. Selanjutnya, Ketua PC GP Ansor Ponorogo memberikan sambutan yang menegaskan pentingnya meneladani semangat perjuangan para pendahulu.
Momentum istimewa dalam acara ini adalah penyerahan bantuan sound system dari beberapa kader NU. Bantuan tersebut diharapkan menjadi amal jariyah yang bermanfaat bagi keberlangsungan kegiatan keagamaan di Babadan.
Acara inti diisi dengan mauidhoh hasanah oleh Bapak Djunaidi Sukarta, mantan Ketua PC GP Ansor Ponorogo periode 1985-1989 dan 1993-1999. Dalam tausiyahnya, beliau mengingatkan pentingnya menjaga semangat dan komitmen dalam berkhidmah untuk NU serta menjadikan perjuangan MZ Kajubi sebagai teladan.
Ketua PAC GP Ansor Babadan, H. Fatchurrochman, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya acara ini untuk kedua kalinya. “Harapan kami, sahabat-sahabat mampu meneladani semangat perjuangan MZ Kajubi dalam berkhidmah di NU. Bantuan sound system ini juga semoga menjadi amal jariyah yang bermanfaat bagi kita semua,” ujarnya.
Ia juga berharap kegiatan ini menjadi momentum untuk memantik semangat para kader dalam berjuang demi NU. “Semoga ini menjadi titik awal untuk terus berperan dan meninggalkan legacy yang baik, baik secara materiil maupun immateriil,” tambahnya.
Haul Komandan Banser MZ Kajubi ini menjadi refleksi dan inspirasi bagi kader Ansor Babadan untuk terus menjaga keistiqamahan dalam berjuang. Dengan semangat yang diwariskan para pendahulu, GP Ansor diharapkan semakin solid dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat.
Reporter: Robi Akroman/ PAC Ansor Babadan